Text
Orang Serampas:tradisi dan pengetahuan lokal di tengah perubahan
Masyarakat tradisional yang secara turun-temurun menghuni dan berinteraksi secara intensif dengan suatu sumber daya cenderung memiliki pengetahuan lokal terkait dengan sumber daya tersebut. Demikian pula halnya dengan Serampas, salah satu komunitas penduduk asli yang menempati kawasan hutan hujan tropis Sumatera, tepatnya di sekitar kawasan Taman Nasional Kerinci Sebelat.
Buku ini mengupas nilai-nilai dan praktik-praktik pengelolaan sumberdaya alam yang dilakukan oleh masyarakat Serampas serta kaitannya dengan kondisi sosial budaya dan adat istiadat setempat. Beberapa konsep dan contoh pengelolaan sumberdaya alam tradisional yang disajikan dalam buku ini akan memberikan pemahaman dan apresiasi yang lebih obyektif mengenai tradisi, pengetahuan lokal, dan budaya yang dimiliki oleh berbagai kelompok masyarakat tradisional yang tersebar di berbagai daerah di seluruh Indonesia.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain